Jumat, 11 November 2011

Gandum Turunkan Risiko Kanker Usus

Makan roti atau sereal gandum tiga kali sehari mampu mengurangi risiko terjadinya kanker usus.

Seperti dilansir dari Daily Mail, gandum sebelumnya diketahui sangat baik untuk kesehatan jantung. Belum banyak penelitian yang mengungkapkan manfaat gandum untuk pencegahan kanker.

Penelitian pertama terjadi di tahun 1960an yang mengatakan bahwa serat membantu fungsi usus sehingga mencegah munculnya kanker usus. Namun sayang, penelitian ini belum memliki cukup bukti.

Penemuan terbaru yang diterbitkan oleh British Medical Journal dari hasil analisa 25 penelitian menunjukkan bahwa menambahkan tiga porsi (90 gram) gandum pada asupan sehari-hari membawa penurunan 20 persen risiko kanker usus.

Dr Dagfinn Aune dari Imperial College London mengatakan kandungan magnesium dan folat pada gandum disinyalir yang menjadi kunci manfaat terhadap penurunan risiko kanker.

Namun, yang mengejutkan adalah mereka tidak menemukan bukti signifikan yang mengatakan bahwa makan kacang-kacangan seperti kacang polong, lentil, dan tanah atau buah dan sayuran akan menjaga manusia dari kanker. Padahal sebelumnya disebut bahwa buah dan sayuran membantu mengurangi risiko karena adanya zat-zat lain selain serat buah dan sayuran.

Namun, Profesor Anne Tjonneland, dari Danish Cancer Society, mengatakan, masih dibutuhkan penelitian lebih lanjut untuk menjelaskan mekanisme biologis yang bertanggung jawab atas manfaat serat gandum, buah, dan sayuran.

Sumber: VivaNews

0 komentar:

Posting Komentar